Rabu, 08 Mei 2013

Penjaga Hati

Tidak ada komentar:
 

Ada wanita dan pria yang bertugas menjaga hati yang terbuat dari kayu...
Hati yang dicari untuk ditebang, dipatahkan, dan dibakar…

Ada wanita dan pria yang bertugas menjaga hati yang terbuat dari besi, hati yang dicari untuk dilelehkan, dan dibuat berkarat...

Ada wanita yang bertugas menjaga hati yang terbuat dari kaca, hati yang dicari untuk dipudarkan, diusangkan, dan dipecahkan...

Ada wanita dan pria yang bertugas menjaga hati yang terbuat dari emas kemudian dijadikannya kekayaan yang tak mungkin bisa dijual sehingga disimpannya baik baik agar tak ada yang mencuri atau memperolok.

Ada wanita dan Pria yang bertugas menjaga hati yang terbuat dari batu untuk dibuat karya seni yang dapat dipamerkan,

Ada wanita dan pria yang menjaga hati yang terbuat dari air kemudian dijadikannya cermin agar dapat berbenah ban berkaca.

Kalian nanti akan menjaga hati jenis apa?

✿•❤•✿ ✿•❤•✿ ✿•❤•✿

Andai hati terbuat dari itu semua....tentulah mudah, mengukir, meleleh serta membentuknya dalam cetakan yang kita sukai....

Namun sayang, hati hanyalah segumpal daging yang tak tentu arah, yang apabila retak tak berkeping, yang lunak namun teramat keras, kadang ia condong mengiri bahkan kadang menganan... atau bisa jadi ia tergantung nun jauh di atas sana, padahal sebenarnya ia rendah di dalam dasar lubuk samudera.

✿•❤•✿ ✿•❤•✿ ✿•❤•✿

Ketika kita tak mampu mengendalikan hati...
Ketika kita selalu terbayang akan kesedihan...
Perih melukai hati...
Memberikan suatu luka didalam hati....

Maka satu hal yang kita butuhkan...
Yaitu Penjaga Hati...
Dimana kita dapat bercerita kepada sang penjaga hati...
kita dapat mengadu kepada sang penjaga hati...

Semua itu menjadi satu hal yang kita butuhkan...



Sumber:



Tidak ada komentar:

 
© 2012. Design by Main-Blogger - Blogger Template and Blogging Stuff